Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam (Inkes MLP) kembali meraih prestasi yang membanggakan dengan mendapatkan tiga penghargaan pada Anugerah LLDIKTI Wilayah I Tahun 2025. Pengumuman penghargaan ini dilakukan pada Kamis, 20 Februari 2025, dalam sebuah acara yang diselenggarakan di Hotel Truntum, Padang, Sumatera Barat.

Pada malam penghargaan tersebut, Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam meraih enam penghargaan sebagai dalam beberapa kategori, antara lain:

No Kategori Winner
1 Pelaporan PDDIKTI Periode 2023/2024 Terbaik bentuk Perguruan Tinggi Institut Gold Winner
2 PTS dengan Pencapaian Lektor Kepala Terbanyak Tahun 2024 bentuk perguruan tinggi Institut Silver Winner
3 Perguruan Tinggi dengan Kerjasama Terbaik bentuk perguruan tinggi Institut Silver Winner
4 Penerima Program Kreativitas Mahasiswa Terbanyak Dirjen Dikti Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Terbanyak di Tahun 2024 bentuk Perguruan Tinggi Institut Silver Winner
5 Perguruan Tinggi Dengan Pengelolaan Izin Belajar Mahasiswa Asing Tahun 2024 Bronze Winner
6 Jumlah judul proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat paling banyak mendapatkan pendanaan DRPM kemdiktisaintek pada tahun 2024 bentuk Perguruan Tinggi Institut Bronze Winner

Anugerah LLDIKTI Wilayah I Tahun 2025 ini merupakan bagian dari Rapat Kerja LLDIKTI Wilayah I Sumatera Utara (Rakerwil) dengan tema “Kalibrasi dan Kolaborasi PTS yang Berdampak bagi Masyarakat”.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Rektor Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam, Dr. Rahmad Gurusinga, S.Kep., Ns., M.Kep., yang menegaskan bahwa prestasi ini merupakan bukti nyata dari dedikasi, kontribusi, dan kerja keras seluruh tim Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam.