Penalaran mahasiswa adalah kemampuan berpikir logis dan kritis untuk mencapai kesimpulan yang valid, yang penting untuk pengembangan akademik, penelitian, dan pemecahan masalah yang melibatkan logika untuk sampai pada kesimpulan baru berdasarkan premis yang ada atau dianggap benar.

  1.  Japanese Club 

Pengantar


Japanese Club adalah sebuah program yang ditujukan untuk mengenalkan dan memperdalam pemahaman mahasiswa terhadap budaya, bahasa tradisi dan meningkatkan kemampuan berbahasa Jepang. Mereka akan mempelajari kosakata dasar, tata bahasa, dan frasa-frasa yang umum digunakan dalam percakapan sehari-hari. Selain itu, mahasiswa juga akan berlatih berbicara dan menulis dalam bahasa Jepang melalui berbagai aktivitas, seperti bermain peran, pidato, atau penulisan esai.

Partisipasi Japanese Club di Inkes MEDISTRA Lubuk tidak hanya memberikan pengetahuan tentang budaya Jepang, tetapi juga membantu mengembangkan keterampilan sosial dan keterampilan. Mahasiswa akan bekerja sama dalam berbagai proyek, acara, atau pertunjukan budaya Jepang yang melibatkan anggota club. Ini akan membantu mereka meningkatkan keterampilan komunikasi, kerjasama, dan kepemimpinan.

Selain itu, Japanese Club juga membuka peluang bagi mahasiswa yang ingin bekerja di Jepang, terutama di bidang kesehatan. Sejauh ini, sudah ada alumni yang berhasil mendapatkan pekerjaan dan membangun karier di Jepang, baik sebagai tenaga kesehatan maupun di bidang lainnya. Banyak juga mahasiswa dan lulusan yang telah mengikuti program magang di berbagai perusahaan dan institusi di Jepang, sehingga memberikan pengalaman berharga sekaligus memperluas jaringan profesional mereka di negara tersebut. Dengan adanya program ini, diharapkan semakin banyak mahasiswa yang dapat mengembangkan potensi mereka dan meraih kesempatan untuk bekerja atau magang di Jepang

Dokumentasi

2. English Club

Pengantar


English Club di Institut Kesehatan Medistra Lubuk Pakam adalah sebuah organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mahasiswa. Melalui klub ini, mahasiswa dapat mengikuti berbagai kegiatan seperti diskusi, debat, dan presentasi dalam bahasa Inggris, yang dirancang untuk meningkatkan keterampilan berbahasa mereka. Partisipasi dalam English Club juga membantu mahasiswa mempersiapkan diri untuk tantangan global di bidang kesehatan.

DOKUMENTASI